PARIGI MOUTONG – Bupati Parigi Moutong, H Samsurizal Tombolotutu memilih menggunakan bus saat melakukan Safari Ramadhan ke sejumlah kecamatan di Kabupaten Parigi Moutong. Orang nomor 1 di Kabupaten Parigi Moutong itu mengaku memilih bus sebagai alat transportasi yang paling ramah dan bersahabat.
Menurutnya, di dalam bus, ia dapat mengajak para pimpinan OPD dan tokoh masyarakat untuk berdiskusi sejumlah permasalahan yang terjadi di daerah ini. Selain itu, dengan menggunakan bus, OPD dapat melakukan efisiensi anggaran dibandingkan menggunakan kendaraan dinas sendiri sendiri.
Perjalanan dinas ke wilayah kecamatan dengan menggunakan bus itu sudah sangat sering Ia lakukan. Bahkan bus berkapasitas 17 tempat duduk itu telah menggunakan plat nomor Polisi DN 1 K.
Sebelumnya selama 5 hari, Samsurizal bersama tim melakukan Safari Ramadhan ke wilayah Kecamatan Moutong, Taopa, Bolano Lambunu, Bolano, Ongka Malino, Mepanga dan Tinombo.
Hari ini (5/6), Tim Safari Ramadhan Pemkab Parigi Moutong yang dipimpin langsung Bupati Parigi Moutong menuju Kecamatan Sausu. Rombongan yang terdiri dari Ketua TP-PKK, pengurus Majelis Ta’lim Khairunisa dan pimpinan OPD Kabupaten Parigi Moutong itu dijadwalkan akan berbuka puasa dan Shalat Magrib di Masjid Desa Sausu Tambu, kemudian dilanjutkan Shalat Isya dan Tarawih di Masjid Jami Kecamatan Sausu.
Sementara, Wakil Bupati, H Badrun Nggai SE melakukan Safari Ramadhan ke wilayah Kecamatan Kasimbar. Safari Ramadhan ke wilayah Kecamatan di Kabupaten Parigi Moutong itu telah menjadi agenda tahunan Pemkab Parigi Moutong.
Saban tahun, Bupati Samsurizal dan Wakil Bupati H Badrun Nggai SE selalu berbagi peran mengajak para pimpinan OPD melakukan Safari Ramadhan hingga wilayah pelosok. Melalui Safari Ramadhan itu para pejabat di daerah ini bisa langsung bertatap muka dengan masyarakat. RUDI MARTISANDI