PARIGI MOUTONG – Polres Parigi Moutong menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab), yang dipusatkan di gedung Gatra, Selasa (31/10). Rotasi dua pejabat Kapolsek dilingkungan Polri ini merupakan upaya penyegaran organisasi, jalannya dinamika oprasional organisasi serta peningkatan efektifitas dan efesiensi kinerja Polres Parigi Moutong.
Kapolres Parigi Moutong, AKBP Sirajuddin Ramly dalam sambutannya, mengucapkan terimah kasih atas kinerja IPTU Muslimin selama menjabat sebagai Kapolsek Parigi dan IPTU Abdillah sebagai Kapolsek Ampibabo. Selama menjabat, keduanya telah banyak membantu tugas-tugas pimpinan dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
“Pelayanan keduanya dapat dijadikan pedoman dalam melaksanakan tugas ditempat yang baru,” ujarnya.
Bagi Kapolsek Parigi, AKP Irwansyah dan Kapolsek Ampibabo, IPTU Syukri, yang baru menjabat bisa menjaga kepercayaan yang diberikan pimpinan. Keduanya dituntut harus mampu berpikir dan bertindak sesuai dengan visi dan misi Polri, khususnya dalam menghadapi tantangan, tugas dan situasi yang terus berubah disertai sikap integritas dan loyalitas yang berbasis pada kejujuran dan objektifitas. Iwan Tj