PARIGI MOUTONG – Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Kecamatan Kasimbar, Syaifudin, meminta dukungan Pemerintah Desa dan Pemerintah Kecamatan melaksanakan program kesehatan.
“Peran serta Pemerintah Desa sangat dibutuhkan, sebab untuk mewujudkan Kecamatan Kasimbar menjadi Kecamatan yang sehat sesuai program yang kami sepakati, tentunya tidak akan bisa tercapai jika hanya dilakukan pihak Puskesmas,” ujar Syaifudin Kepada Songulara, Senin (15/1).
Syaifudin mengatakan, salah satu bentuk dukungan Pemerintah Desa yaitu membantu proses pelengkapan administrasi kependudukan warga seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK) dan kartu identitas lainnya.
“Pemda sudah memberikan program Jaminan Persalinan (Jampersal). Salah satu yang masih menjadi kendala masyarakat untuk berobat ke puskesmas dan Rumah Sakit di sebabkan karena tidak adanya identitas diri, seperti Kartu Keluarga atau Kartu Tanda Penduduk,” ujar Syaifudin.
Adminsitrasi itu kata Syaifudin, merupakan hal penting, sebab bantuan kesehatan untuk masyarakat yang kurang mampu, menggunakan uang negara dan diberikan ke masyarakat dengan persyaratan tertentu.
“Jadi kerjasama lintas sektor sangat kami harapkan untuk membantu masyarakat kita yang kurang mampu, khususnya di Kecamatan Kasimbar,” harapnya.
Selain Pemerintah Desa dan Kecamatan, Puskesmas Kasimbar kata dia, juga bekerjasama dengan berbagai pihak seperti tokoh masyarakat dan tokoh agama terkait program kesehatan. Bahkan pihaknya juga meminta bantuan Badan Perwakilan Desa (BPD). Sebab, masih banyak masyarakat yang enggan berobat ke Puskeamas terutama di wilayah terpencil, karena tidak adanya kendaraan dan faktor ekonomi.
“Olehnya peran semua pihak sangat dibutuhkan. Misalnya dengan memfasilitasi alat transportasi,” katanya. IWAN TJ