Songulara.com - Cerdas Mendidik
No Result
View All Result
  • Login
  • DAERAH
  • NASIONAL
  • PERISTIWA
  • PENDIDIKAN
  • EKONOMI
  • SPORT
  • LAINNYA
    • Kesehatan
    • Unik
    • Pariwisata
Songulara.com - Cerdas Mendidik
No Result
View All Result
Home Daerah

Pemda Parigi Moutong Sosialisasikan Permendagri No 77 Tahun 2020

Redaksi Songulara by Redaksi Songulara
28 April 2021
A A

Parigi Moutong – Pemerintah daerah kabupaten Parigi Moutong yang dimotori oleh BPKAD Kabupaten Parigi Moutong gelar Sosialisasi Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor. 77 tahun 2020 tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Keuangan Daerah bagi seluruh OPD lingkup pemda Parigi Moutong.

Kegiatan sosialisasi peraturan mendagri no. 77 tahun 2020 yang digagas oleh Kementrian Dalam Negeri melalui Direktur Perencanaan Anggaran Daerah Dirtjen Bina Keuangan Daerah ini resmi dibuka langsung Wakil Bupati Parigi Moutong H.Badrun Nggai,SE, bertempat digedung auditorium kantor bupati, Rabu (7/4/ 2021).

Kegiatan tersebut juga dihadiri Direktur Perencanaan Aggaran Daerah Dirtjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri Dr.Bahri, S.STP, M.Si, Sekda Parigi Moutong Zulfinasran, S.STP, MAP, Wakil ketua DPRD Faisan Badja,SE Kaban BPKAD Yusrin Usman,SE,MM dan sejumlah kepala OPD dilingkup pemerintahan daerah kab.Parigi Moutong.

Baca Juga

Bupati Erwin Burase: Tambang Ilegal Ancaman Nyata bagi Ketahanan Pangan

Kapolres Hendrawan Ajak Anggota Tingkatkan Mutu Pelayanan untuk Kepuasan Masyarakat

Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

Turut dalam kepesertaan kegiatan sosialisasi tersebut yaitu seluruh kasubag program dan kasubag keuangan masing masing OPD lingkup pemda Parigi Moutong.

Kepala Bidang Anggaran BPKAD Dian Prafitasari,SE,M.AP selaku ketua panitia pelaksana melaporkan, dilaksanakannya sosialisasi ini sebagaimana diketahui bahwa pengelolaan keuangan daerah adalah keseluruhan kegiatan yang meliputi perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, penata usahaan, pelaporan pertanggung jawaban dan pengawasan keuangan daerah.

Lanjutnya bahwa Keuangan daerah selain diatur dalam peraturan pemerintah juga mengikuti peraturan menteri keuangan daerah dan juga mengikuti undang undang APBN yang ditetapkan setiap tahun dan APBD masing masing daerah yang disingkronkan dan dikelola secara sistematis. Ungkap Kabid Anggaran.

Ditambahkannya, untuk melakukan pengelolaan keuangan daerah yang transparan dan akuntabel serta dapat dipertanggung jawabkan perlu adanya pengelolaan keuangan yang transparan dalam satu sistem antara pemda provinsi dan pusat dengan harapan dapat terjadi konsistensi antara dokumen perencanaan dan penganggaran dan juga efisiensi serta efektifitas waktu dengan tujuan seluruh stakeholder pengelolaan keuangan khususnya di tiap OPD lingkup pemerintah daerah kabupaten Parigi Moutong. Ucapnya

“Ini dimaksudkan agar semua pengelolah dapat memahami teknis pengelolaan keuangan daerah sehingga pelaksanaan penatausahaan keuangan daerah dapat terlaksana dengan baik dan benar sesuai peraturan yang berlaku”. Harap Kabid Anggaran.

Sambutan Wakil Bupati Parigi Moutong H.Badrun Nggai,SE mengatakan, atas nama pemerintah daerah kabupaten Parigi Moutong menyambut baik dilaksanakannya kegiatan sosialisasi sebagai upaya dalam rangka meningkatkan pemahaman terhadap peraturan menteri dalam negeri no.77 tahun 2020 tentang pedoman teknis pengelolaan keuangan daerah di lingkungan pemerintah daerah kabupaten Parigi Moutong.

Kata Wabup, sosialisasi ini juga dapat memberikan pemahaman tentang pengelolaan keuangan negara atau daerah yang tertib, efektif, efesien, transparan dan akuntabel.

Lanjut kata Wabup, salah satu bentuk konkrit dari perubahan mendasar dan strategis tersebut, pemerintah mewujudkannya secara konkrit dalam bentuk pemberlakuan kebijakan kemendagri atas pengelolaan keuangan daerah yang berbasis digital, satu data dan satu sistim secara nasional. Tegasnya

Dalam kesempatan itu, wabup meminta kepada peserta yang mengikuti kegiatan pelatihan atau sosialisasi ini benar-benar mengikuti pelatihan secara sungguh-sungguh sehingga kesalahan administrasi dalam pengelolaan keuangan daerah tidak akan terjadi lagi sehingga ilmu yang didapat, dapat diimplementasikan ditempat bekerja. Pintah Wabup.

Direktur perencanaan anggaran daerah Ditjen Bina Keuangan Daerah Dr.Bahri SSTP, M.Si memaparkan, tujuan sosialisasi ini dilakukan sebagai bentuk sinergi pada Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah (SIPKD) untuk penyelenggaraan pemerintahan yang lebih inovatif dan cepat serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat secara efektif, efisien dan akuntabel dengan memanfaatkan teknologi Informasi.

“Sosialiasi ini merupakan kegiatan yang strategis sebagai wahana untuk menyamakan persepsi mengenai pengelolaan sistem informasi Pemda atau SIPKD”. jelasnya.

ShareTweet
Previous Post

Pemkab Evaluasi Target KLA

Next Post

Wabup Lantik 70 Pejabat Fungsional Auditor dan PPUD

Artikel Lainnya

Bupati Erwin Burase: Tambang Ilegal Ancaman Nyata bagi Ketahanan Pangan

Bupati Erwin Burase: Tambang Ilegal Ancaman Nyata bagi Ketahanan Pangan

13 November 2025
Kapolres Hendrawan Ajak Anggota Tingkatkan Mutu Pelayanan untuk Kepuasan Masyarakat

Kapolres Hendrawan Ajak Anggota Tingkatkan Mutu Pelayanan untuk Kepuasan Masyarakat

12 November 2025
Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

12 November 2025
Rest Area Ogomolos Diresmikan, Wujud Pembangunan Terintegrasi Pemkab Parigi Moutong

Rest Area Ogomolos Diresmikan, Wujud Pembangunan Terintegrasi Pemkab Parigi Moutong

12 November 2025
UU HKPD Dongkrak Pendapatan Daerah, Parigi Moutong Terima 66 Persen Pajak Kendaraan

UU HKPD Dongkrak Pendapatan Daerah, Parigi Moutong Terima 66 Persen Pajak Kendaraan

12 November 2025
Polres Parigi Moutong Lakukan Pengecekan Kualitas Bantuan Pangan di Gudang Bulog Olaya

Polres Parigi Moutong Lakukan Pengecekan Kualitas Bantuan Pangan di Gudang Bulog Olaya

11 November 2025

Comments 0

  1. Ping-balik: Wabup Lantik 70 Pejabat Fungsional Auditor dan PPUD - Songulara.com

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkini

Bupati Erwin Burase: Tambang Ilegal Ancaman Nyata bagi Ketahanan Pangan

Bupati Erwin Burase: Tambang Ilegal Ancaman Nyata bagi Ketahanan Pangan

13 November 2025
Kapolres Hendrawan Ajak Anggota Tingkatkan Mutu Pelayanan untuk Kepuasan Masyarakat

Kapolres Hendrawan Ajak Anggota Tingkatkan Mutu Pelayanan untuk Kepuasan Masyarakat

12 November 2025
Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

12 November 2025

Terpopuler

  • Rest Area Ogomolos Diresmikan, Wujud Pembangunan Terintegrasi Pemkab Parigi Moutong

    Rest Area Ogomolos Diresmikan, Wujud Pembangunan Terintegrasi Pemkab Parigi Moutong

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bapenda Parigi Moutong Targetkan Penerapan Pajak Air Tanah 2026

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pemkab Parigi Moutong Tegaskan Komitmen Berantas Illegal Fishing

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kejari Parigi Moutong Tetapkan Kades Auma Tersangka Korupsi Dana Desa

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
FOLLOW US

© 2023-2025 Songulara.com - All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

© 2023-2025 Songulara.com - All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In